Contact Person : 0812 1404 5463 | 0815 5534 5795 | PIN : 583ACC66

Selasa, 05 Agustus 2014

Cara Menanam Tanaman Hias di Dalam Pot

Cara Menanam Tanaman Hias di Dalam Pot - Salam sukses buat anda sekalian, selamat datang di blog JASA TUKANG TAMAN JOGJA JAWA TENGAH, Sebagai media informasi dan edukasi tentang berbagai tanaman hias dan bunga yang ada di Indonesia. Mungkin anda membutuh referensi tentang Cara Menanam Tanaman Hias di Dalam Pot, yang anda butuhkan pada saat ini, Sehingga dapat menambah wawasan anda tentang Artikel Budidaya Tanaman Hias, Artikel Tanaman Hias untuk Taman, Artikel Tips Perawatan Tanaman Hias, Dengan harapan tulisan artikel kami ini bisa bermanfaat bagi anda. Silahkan anda lanjutkan untuk membacanya.

Baca juga


Cara Menanam Tanaman Hias di Dalam Pot

Cara Menanam Tanaman Hias di Dalam Pot
Cara Menanam Tanaman Hias di Dalam Pot | Bertaman itu tidak harus mempunyai lahan ataau pekarangan yang luas. Pada lahan taman yang sempit sekalipun bisa dimanfaatkan untuk ditanami tanaman hias -simak jenis tanaman hias yang cocok untuk taman minimalis pada artikel sebelumnya-. Salah satu solusinya adalah menempatkan tanaman di dalam pot. Kali ini saya akan bahas mengenai cara dan tips menanam tanaman hias dalam pot.

Berikut ini adalah tips cara menanam tanaman hias di dalam pot yang baik :

Persiapan Media Tanam


1. Letakan beberapa pecahan batu merah (sebagai pengikat air) di dasar pot

2. Isi pot dengan campuran tanah yang ideal untuk tiap-tiap jenis
  • Campuran umum;  pasir 1/3 bagian, tanah 1/3 bagian, 1/3 bagian pupuk kandang
  • Campuran untuk jenis suka kering; pasir ½ bagian, 1/2 bagian pupuk kandang
  • Campuran untuk jenis suka lembab: tanah ½ bagian, 1/2 bagian pupuk kandang

3. Media siap untuk ditanami.

Cara Pengepotan yang Baik


Pilihlah pot tanaman dan media tumbuh yang sesuai dengan jenis tanaman hias yang akan kita potkan. Pot juga harus disesuaikan dengan tempat dimana dan bagaimana pot tersebut diletakkan.

Bila pot dan media yg telah disiapkan tersedia, pastikan pot memiliki lubang drainase yang cukup. Isikan media kurang lebih 1/3 bagian pot. masukkan tanaman, usahakan media asal yang menempel pada tanaman masih ada, agar tanaman tidak mengalami stres saat beradaptasi dengan media yang baru.

Tambahkan lagi media tanam, sambil tanaman dipegang terus dengan sebelah tangan. Setelah hampir penuh, tekan media perlahan-lahan dengan ibu jari agar tanaman dapat berdiri kokoh. Pot jangan diisi sampai penuh, sisakan sekitar 2 cm dari bibir pot agar mudah waktu melakukan penyiraman.

Setelah pengepotan selesai, siramlah tanaman hias secukupnya. Dinding luar dan dasar pot dibersihkan dari kotoran dan media tanam yang masih menempel sebelum diletakkan pada tempat yang diinginkan.

Cara Pengairan Pot yang Tepat


Beberapa cara mengairi tanaman dalam pot dalam ruangan yaitu :

1. Air diberikan melalui alas pot. Dengan cara ini air akan meresap ke atas ke media tanam dengan melalui sistem kapiler. Keuntungan media tidak terlalu basah, tetapi ketersediaan air cukup terjamin. Untuk membantu peresapan air ke media tanam sebaiknya dipasang tali dari media ke alas pot melewati lubang drainase.

2. Air diberikan langsung pada media tanam. Pada cara ini air dapat disiramkan langsung pada permukaan media tanam atau juga dapat melalui pipa yang ditancapkan ke media tanam. Usahakan air siraman tidak mengenai tanaman hias secara langsung.

Waktu terbaik untuk melakukan penyiraman tanaman hias adalah di pagi hari kira-kira jam 7 -10 pagi atau sore hari.

Sekian ulasan tulisan sederhana kami tentang Cara Menanam Tanaman Hias di Dalam Pot

Terima kasih telah bersedia meluangkan waktu untuk membaca artikel kami Cara Menanam Tanaman Hias di Dalam Pot kali ini, Semoga bermanfaat. Jangan lupa berkunjung lagi pada kesempatan dan postingan artikel berikutnya.

Anda sekarang membaca artikel Cara Menanam Tanaman Hias di Dalam Pot dengan alamat link http://tukangtaman-jogja.blogspot.com/2014/08/cara-menanam-tanaman-hias-di-dalam-pot.html
Share:

0 komentar:

Posting Komentar